`

3 alasan mengapa kalian wajib mengunjungi museum nasional Indonesia

23.54

Kegiatan Melukis saat acara Jalur Rempah
Polemik generasi muda saat ini adalah kurangnya kesadaran akan pentingnya sejarah Indonesia. Banyak anak muda yang hanya menghabiskan waktunya untuk pergi ke tempat-tempat yang tidak ada gunanya. Pernahkah saat kalian hendak memikirkan untuk pergi ke suatu tempat, dan kata yang pertama kali terlintas dilpikiran Anda adalah "museum?" Bagaimana pendapat kalian jika mendengar kata museum? seberapa peduli kalian terhadap museum-museum di Indonesia?

Berikut 3 alasan mengapa kalian wajib mengunjungi museum nasional Indonesia:

1. Warisan
Taukah kalian bahwa sebenarnya kalian sudah mendapatkan warisan setelah kalian mengunjungi museum. Ratusan sejarah, budaya, ilmu pengetahuan banyak diwariskan kepada kalian melalui museum-museum di Indonesia, salahh satunya melalui museum nasional Indonesia. Tidak ada yang salah jika kalian ingin mengambil warisan tersebut. Beritahukan kepada teman-teman kalian bahwa saat ini, kalian generasi mudah, sudah bisa mendapatkan warisan budaya, sejarah, sosial, ilmu pengetahuan dan banyak lagi. Selain itu, museum nasional Indonesia bisa memberitahukan kita betapa pentingnya melestarikan serta menjaga warisan tersebut.

2. Unik
Museum nasional Indonesia memiliki banyak peninggalan-peninggalan sejarah dari zaman Belanda hingga saat ini. Jika kalian senang untuk berfoto, museum ini bisa menjadi salah satu tempat unik untuk kalian berfoto-foto ataupun sekedar melihat-lihat.

3. Selalu baru dan ditunggu
Jika kalian mengunjungi museum nasional Indonesia jangan pernah takut bosan. Karena apa? museum nasional Indonesia sering mengadakan acara-acara ataupun pameran pameran  disetiap bulannya yang berlangsung selama 1 minggu, seperti teater, dongeng cerita anak, pameran lukisan, sains, tekhnologi, sejarah jalur rempah dan banyak lagi. Kalian akan dibuat kagum melalui pameran pameran yang ditampilkan untuk menunjang kepuasan pengunjung akan sejarah-sejarah yang ada di Indonesia. Acara dan pameran yang ditampilkan juga memiliki tema dan konsep yang berbeda-beda. Jadi jangan lupa tetap update mengenai jadwal-jadwal acara di museum nasional Indonesia.

Tunggu apa lagi? yuk datang ke museum nasional Indonesia. 


- Ditha Ayuandini -

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Subscribe

.

.